Daftar Harga Motor, Spek, Spesifikasi Motor, Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki, Ducati, BMW, Minerva, Vespa, Motor Cross, Trail, Harley Davidson

Inilah Gambar ,Spesifikasi ,Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016

Bicara tentang hobi dan komunitas di negeri ini maka tidak akan lepas dari komunitas Harley Davidson Indonesia. Sebuah komunitas yang terbentuk atas dasar kecintaan pada sebuah merk motor yang dinobatkan sebagai lambang maskulinitas ini menjadi salah satu komunitas motor terbesar di Indonesia.

Inilah Gambar ,Spesifikasi ,Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru

Terlepas dari kocek besar yang harus dikeluarkan untuk menjadi salah satu penghobi Harley, nyatanya semakin hari Harley Davidson Indonesia semakin diminati oleh banyak kalangan mulai dari musisi hingga para pejabat yang menyempatkan diri untuk mengisi waktu luangnya dengan touring bersama rekan sesama komunitas atau hanya sekadar ngopi sambil saling memberi masukan tentang perawatan dan kondisi Harley kesayangan.
Inilah Gambar ,Spesifikasi , Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016

Lantas apa yang yang menjadikan Harley ini seolah menjadi magnet sehingga komunitas Harley Davidson Indonesia semakin berkibar? Berikut beberapa jenis Harley yang mungkin menjadi penyebab utama bertahannya Harley sebagai hobi utama di mata pecintanya.

Harley Davidson Bagi Para Pecinta Touring


1. Harley Davidson Touring

Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Dari namanya saja sudah menjelaskan segalanya. Harley Davidson touring memang dirancang untuk para pecinta Harley termasuk Harley Davidson Indonesia yang hobi melakukan tour ke berbagai daerah dengan menggunakan Harley kesayangan.

Harley Davidson touring ini memiliki spesifikasi mesin yang handal dan memang dirancang untuk bepergian jauh. Karena kelengkapan dan spesifikasinya yang lengkap, Harley Davidson jenis touring ini beratnya bisa mencapai 400 kilogram. Selain keandalan mesin, motor gede yang sering disebut Baggers ini juga dirancang dengan jok dan lekuk body yang nyaman sehingga pengendara akan tetap betah dengan tidak merasa gerah meskipun harus duduk mengendarainya hingga berjam-jam lamanya ketika melakukan touring.

Bagi yang berminat dengan Harley Davidson jenis touring ini maka pastikan memiliki dana sekitar 700 hingga 900 jutaan. Berikut harga selengkapnya untuk Harley Davidson tipe touring:

a. Harley Davison Road King Classic : Rp. 739.000.000
b. Harley Davison Street Glide : Rp. 799.000.000
c. Harley Davison Electra Glide : Rp. 873.000.000
d. Harley Davison Ultra Limited : Rp. 939.000.000

2. Harley Davidson Cruisers

Inilah Gambar ,Spesifikasi , Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Bagaikan saudaranya Touring, jenis Harley Davidson Cruisers ini bentuknya tidak berbeda jauh dengan jenis touring, bahkan cenderung sama, hanya saja bobot dari keduanya berbeda. Jika Harley Davidson Touring bisa mencapai bobot 400 kilogram, maka Harley Davidson Softail ini tidak sampai sebegitu berat.
Namun bukan berarti Harley jenis ini bisa digunakan oleh sembarang orang apalagi para pemula Harley, karena untuk mengendarainya perlu keahlian, tenaga dan tangan yang telah biasa menangani Harley, karena itulah Harley Cruisers ini dikelompokan sebagai Harley yang biasa dipakai touring karena sebaiknya yang sudah berpengalaman lama dengan Harley sajalah yang menggawangi jenis Harley ini.
Soal harga, Harley Davidson jenis Cruisers ini lebih murah dibanding dengan jenis Touring, meskipun tetap berkisar di atas 600 jutaan.

Harley Davidson Daily


Tidak hanya untuk touring, Harley Davidson Indonesia juga menggunakan Harley Davidson untuk kegiatan jalan-jalan sehari-hari, hanya tentu saja pemilihan jenis Harley yang tepat diperlukan dalam hal ini. Berikut beberapa jenis Harley Davidson yang cocok digunakan dalam keseharian kita.

1. Harley Davidson Softails

Inilah Gambar ,Spesifikasi , Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Shockbreaker yang tidak kentara serta bentuk body yang kaku kadang membuat Harley Davidson Softails terlihat seperti sebuah motor gunung yang pemakaiannya dilakukan di kawasan liar dan ketinggian bermacam-macam. Namun sebenarnya Harley Davidson Softails justru dibuat untuk pemakaian sehari-hari karena bobotnya yang ringan dan mudah dipakai.

Harga Harley Davidson Softails antara 600 hingga 700jutaan. Berikut detailnya:


a. Harley Davidson Softail Slim : Rp 621.000.000
b. Harley Davidson Fat Boy : Rp 638.000.000
c. Harley Davidson Fat Boy Special : Rp 643.000.000
d. Harley Davidson Breakout : Rp 667.000.000
e. Harley Davidson Softail Deluxe : Rp 672.000.000
f. Harley Davidson Heritage Softail Classic : Rp 678.000.000

2. Harley Davidson Dyna

Inilah Gambar ,Spesifikasi , Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Harley Davidson tipe Dyna termasuk salah satu jenis Harley yang paling banyak digunakan oleh Harley Davidson Indonesia. Adanya karet pada bagian mesin yang berfungsi mengurangi getaran ini menjadikan Harley Davidson tipe Dyna memberikan jaminan keamanan lebih dari jenis Harley lainnya. Oleh karena itu Dyna merupakan salah satu Harley yang bisa diandalkan untuk pemakaian sehari-hari, sekadar jalan-jalan di sekitar komplek atau mengajak pasangan berjalan-jalan menghilangkan kejenuhan.
Berikut beberapa jenis dan harga Harley Davidson Dyna:

a. Harley Davidson Street Bob : Rp 516.000.000
b. Harley Davidson Super Glide Custom : Rp 536.000.000
c. Harley Davidson Wide Glide : Rp 574.000.000
d. Harley Davidson Fat Bob : Rp 582.000.000
e. Harley Davidson Switchback : Rp 598.000.000

3. Harley Davidson Sporster

 Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Ini dia primadona Harley Davidson Indonesia. Harley Davidson Sporster merupakan jenis Harley Davidson yang paling banyak digunakan di Indonesia. Dengan rangka mesin dan body paling ramping, Harley Davidson Sporster ini paling cocok untuk penggunaan sehari-hari karena bobotnya yang ringan dan cukup mudah disesuaikan dengan tenaga pemula pecinta Harley.
Kelebihan Harley Davidson Sporster ini juga adalah karena merupakan satu-satunya Harley yang menawarkan dua varian mesin yaitu tipe 883 dan 1200. Harley Davidson Sporster merupakan jenis Harley Davidson paling ringan diantara jenis Harley lainnya.

Daftar harga Harley Davidson Sporster di antaranya adalah:

a. Harley Davidson SuperLow : Rp 368.000.000
b. Harley Davidson Iron 883 : Rp 397.000.000
c. Harley Davidson 1200 Custom CB : Rp 419.000.000
d. Harley Davidson 1200 Custom CA : Rp 428.000.000
e. Harley Davidson Seventy-Two : Rp 448.000.000
f. Harley Davidson Forty-Eight : Rp 458.000.000

Baca juga : Daftar Harga Motor Minerva 250 Cc 2016

Harley Davidson Motosport


Satu hal yang berbeda dari dua jenis Harley Davidson yang akan dibahas di bawah ini adalah karena Harley Davidson tipe ini sama sekali tidak terlihat seperti Harley Davidson namun lebih seperti motor sport pada umumnya, tapi tentu saja dengan kualitas yang jauh berbeda dari Harley Davidson.
Meskipun teman-teman Harley Davidson Indonesia cenderung menyukai Harley justru karena kekhasannya, namun cukup banyak juga pemilik Harley Davidson jenis sport di Indonesia. Berikut beberapa jenisnya.

1. Harley Davidson V-Rod

Inilah Gambar ,Spesifikasi , Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Jika Anda mencari kualitas sekaligus style maka Harley Davidson V-Rod jawabannya. Jenis Harley terbaru ini menggabungkan keduanya sehingga menghasilkan body dan performa yang maksimal jadi bisa tampil gaya tanpa memengaruhi kualitas mesin.

a. Harley Davidson V-Rod Muscle : Rp 680.000.000
b. Harley Davidson Night Rod Special : Rp 680.000.000

2. Harley Davidson Buell

Inilah Gambar ,Spesifikasi ,Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016
Nah, untuk Harley yang satu ini memang sudah sengaja diciptakan bagi Anda pecinta motor sport, jadi sudah tampil selayaknya motor sport dengan kualitas dan tampilan yang mumpuni. Tidak seperti di Amerika, tidak banyak yang memiliki Harley jenis Buell ini di kalangan Harley Davidson Indonesia.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Inilah Gambar ,Spesifikasi ,Daftar Harga Harley Davidson Indonesia Terbaru 2016